Pesona Air Terjun Dua Warna di Sibolangit

Rabu, 05 Februari 2014

Kecantikan alam di Medan tidak melulu Danau Toba saja, ada kecantikan lainnya yang masih belum diketahui banyak orang. Seperti yang terdapat di Sibolangit, sebuah air terjun dengan dua warna yaitu putih dan biru yang memiliki ketinggian sekitar 100 meter. Air Terjun Dwi Warna bersumber dari Gunung Sibayak, yang kemudian turun dari sungai atas dan tertampung di sebuah danau kecil. Kandungan belerang dan fosfor di dalamnya lah yang membuat air terjun ini memiliki 2 warna dan anda pun dilarang meminumnya karena berbahaya bagi tubuh.

 Air Terjun Dua Warna
 Air Terjun Dua Warna

Saat berkunjung ke Medan, Anda pasti akan membutuhkan penginapan. Nah, Anda sudah tidak perlu repot-repot lagi mencari penginapan, karena di Medan ada banyak hotel-hotel yang bisa menunjang liburan anda selama disana, seperti Grand Swiss Belhotel Medan. Hotel di Medan ini terletak di jantung kawasan bisnis Medan, hanya 60 menit berkendara dari bandara internasional Kualanamu. Hotel ini menawarkan kamar-kamar modern dengan akses internet gratis dan TV layar datar. Fasilitasnya meliputi kolam renang outdoor, spa dan layanan pijat, sauna, gym, serta hot tub. Fasilitas rapat/perjamuan juga tersedia. Semua kamarnya dilengkapi dengan AC, TV satelit, serta alat membuat teh dan kopi. Swiss Café yang memiliki dapur terbuka menyajikan pilihan masakan Asia dan Barat. The Rendezvous Lobby Lounge menawarkan makanan ringan lokal dan internasional. The Edge Restaurant yang berada di puncak gedung adalah pilihan tempat bersantap lainnya. Jika melakukan pemesanan sekarang, kamu akan mendapatkan potongan mulai dari 8%. Lokasinya juga tidak jauh dari Masjid Raya Medan, jadi anda yang beragama muslim bisa menyempatkan diri beribadah di Masjid yang megah ini.

Sebelum Anda melakukan perjalanan ke tempat ini, ada baiknya menyiapkan berbagai keperluan seperti peralatan tracking, P3K, air minum secukupnya, baju ganti, kompas dan lain-lain. Perjalanan yang dibutuhkan ke tempat ini mencapai 2-3 jam dari pintu utama bumi perkemahan Sibolangit. Agar tidak tersesat, anda bisa menggunakan jasa guide lokal dengan membayar Rp 100-300 ribu rupiah. Anda akan melewati jalur darat menggunakan mobil dan masih harus berjalan kaki melewati hutan. Meskipun perjalanannya cukup melelahkan, namun anda akan terhibur dengan pemandangan hutan alam Sibolangit yang begitu rindang. Di perjalanan nanti, anda juga akan menemukan sebuah prasasti untuk mengenang salah satu wisatawan yang meninggal pada tahun 2006. 


Prasasti di Sibolangit

Hutan alam Sibolangit
Hutan alam Sibolangit
Selama perjalanan di hutan anda harus hati-hati karena jalan yang dilewati tidak mulus. Anda akan naik ke atas dengan bantuan tali, ditambah lagi lumpur yang bercampur dengan lintah. Anda betul-betul harus ekstra hati-hati sepanjang perjalanan menuju Dwi Warna. Setelah berjalan melalui pohon-pohon tinggi, jalan setapak dan sungai kecil, sampailah di Air Terjun Dwi Warna. Keindahan Dwi Warna akan membuat siapa saja lupa dengan kelelahan yang dirasakan selama perjalanannya menuju ke tempat ini. Udara di Air Terjun Dwi Warna yang sangat dingin akan menyeka keringat yang membasahi wajah anda. Airnya yang putih seperti susu mengalir begitu deras. Tebing-tebing di sekitarnya yang ditumbuhi pepohonan hijau akan membuat anda semakin betah disini. Dan jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan tempat ini.

3 komentar

  1. berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk samapai ke air terjun? sampai berhari-hari kah?
    Inzanami

    BalasHapus
    Balasan
    1. Assalamualaikum Salam sejahtera untuk kita semua, Sengaja ingin menulis
      sedikit kesaksian untuk berbagi, barangkali ada teman-teman yang sedang
      kesulitan masalah keuangan, Awal mula saya mengamalkan Pesugihan Tanpa
      Tumbal karena usaha saya bangkrut dan saya menanggung hutang sebesar
      1M saya sters hampir bunuh diri tidak tau harus bagaimana agar bisa
      melunasi hutang saya, saya coba buka-buka internet dan saya bertemu
      dengan KYAI SOLEH PATI, awalnya saya ragu dan tidak percaya tapi selama 3 hari
      saya berpikir, saya akhirnya bergabung dan menghubungi KYAI SOLEH PATI
      kata Pak.kyai pesugihan yang cocok untuk saya adalah pesugihan
      penarikan uang gaib 4Milyar dengan tumbal hewan, Semua petunjuk saya ikuti
      dan hanya 1 hari Astagfirullahallazim, Alhamdulilah akhirnya 4M yang saya
      minta benar benar ada di tangan saya semua hutang saya lunas dan sisanya
      buat modal usaha. sekarang rumah sudah punya dan mobil pun sudah ada.
      Maka dari itu, setiap kali ada teman saya yang mengeluhkan nasibnya, saya
      sering menyarankan untuk menghubungi KYAI SOLEH PATI Di Tlp 0852-2589-0869
      Atau Kunjungi Situs KYAI www.pesugihan-uang-gaib.blogspot.co.id/ agar di
      berikan arahan. Supaya tidak langsung datang ke jawa timur, saya sendiri dulu
      hanya berkonsultasi jarak jauh. Alhamdulillah, hasilnya sangat baik, jika ingin seperti
      saya coba hubungi KYAI SOLEH PATI pasti akan di bantu Oleh Beliau

      Hapus