Tempat-Tempat Menarik di Medan Selain Danau Toba

Selasa, 04 Februari 2014

Sebagai kota ketiga terbesar di Indonesia, Medan merupakan tempat berkumpulnya berbagai ras mulai dari Melayu, Jawa hingga Tionghoa. Kota ini sangat menarik untuk dikunjungi. Sayang sekali jika kamu melewatkan dan hanya menjadikannya sebagai tempat transit tanpa blusukan di dalam kotanya.

Kamu juga tidak perlu repot-repot mencari penginapan, karena di Medan ada banyak hotel-hotel yang bisa menunjang liburan kamu selama disana, seperti Grand Swiss Belhotel Medan. Hotel di Medan ini terletak di jantung kawasan bisnis Medan, hanya 60 menit berkendara dari bandara internasional Kualanamu. Hotel ini menawarkan kamar-kamar modern dengan akses internet gratis dan TV layar datar. Fasilitasnya meliputi kolam renang outdoor, spa dan layanan pijat, sauna, gym, serta hot tub. Fasilitas rapat/perjamuan juga tersedia. Semua kamarnya dilengkapi dengan AC, TV satelit, serta alat membuat teh dan kopi. Swiss Café yang memiliki dapur terbuka menyajikan pilihan masakan Asia dan Barat. The Rendezvous Lobby Lounge menawarkan makanan ringan lokal dan internasional. The Edge Restaurant yang berada di puncak gedung adalah pilihan tempat bersantap lainnya. Jika melakukan pemesanan sekarang, kamu akan mendapatkan potongan mulai dari 8%.

Walaupun terlihat berantakan tapi sebenarnya Medan memiliki banyak tempat yang menarik. Wisata di Medan tidak melulu Danau Toba, ada tempat-tempat yang bisa dijadikan rekomendasi untuk kamu yang ingin berkunjung ke kota ini.

1.    Istana Maimun


Istana Maimun
Istana Maimun
Istana ini sangat terkenal karena merupakan peninggalan Kerajaan Deli. Lokasinya berada di Jl. Brig Katamso, Kel. Sukaraja, Kec. Medan Maimun, Medan. Istana Maimun sangat mudah dikunjungi karena dilalui angkutan umum.

Kamu bisa menikmati koleksi dari istana yang berasal dari masa lalu namun masih terawat hingga sekarang. Koleksinya mulai dari foto Sultan beserta sejarahnya hingga singgasana Sultan yang mewah. Untuk kamu yang ingin menambah wawasan tentang kerajaan Deli sambil menikmati suasana tempo dulu, Istana Maimun bisa jadi referensi hanya dengan merogoh kocek Rp 5.000 saja.

2.    Masjid Raya Medan


Jika kamu ke Medan, Masjid yang berdiri megah dan besar ini pasti jadi ikonnya. Lokasinya hanya berjarak sekitar 200 meter dari Istana Maimun yaitu di Jalan Sisingamangaraja, Medan. Nama lain dari Masjid ini adalah Masjid Raya Al Mashun. Dibangun pada tanggal 21 Agustus 1906 masjid ini memiliki bentuk Oktagonal dengan 5 kubah berwarna putih yang memberikan kesan menakjubkan pada Masjid ini.

3.    Danau Linting


Danau Linting merupakan danau unik yang memiliki warna hijau dan biru dan disekelilingnya terdapat batu cadas. Letaknya di desa Sibunga-Bunga Hilir, Deli Serdang. Danau mungil yang bernuansa mistis ini udaranya cukup sejuk karena terdapat pepohonan rindang di sekelilingnya.

4.    Air Terjun Tongging


Air Terjun Tongging
Air Terjun Tongging
Air terjun ini memiliki ketinggian 120 meter dekat dengan Gunung Sipiso-Piso. Air terjun ini semakin indah karena berpadu dengan pemandangan danau Toba dan pantulan sinar matahari. Bersiap-siap olahraga jika kamu ingin menuruni dasar air terjun Tongging, karena kamu harus melewati 1000 anak tangga, kira-kira membutuhkan waktu setengah jam.

5.    Sibayak

Yang satu ini adalah destinasi wisata pegunungan yang letaknya di daerah Brastagi. Sibayak sendiri merupakan gunung berapi yang sering disebut dengan gunung Raja.

6.    Rahmad Gallery
 
Tempat ini merupakan museum pengawetan hewan dengan hewan-hewan yang berasal dari mancanegara. Museum ini terkenal dengan sebutan Wild Museum. Koleksi di museum ini mencapai 1000 jenis hewan. Penataannya yang rapi membuat pengunjung nyaman berada disini. Lokasinya sendiri berada di jalan S. Parman, Medan dengan harga tiket masuknya sebesar Rp 25.000 untuk orang dewasa.
 

7.    Kampung Keling/Kampung Madras Medan

Kampung Madras Medan
Kampung Madras Medan
Kampung ini merupakan didiami oleh orang-orang keturunan India. Letaknya tidak jauh dari Sun Plaza dan di dalam kampung ini juga terdapat kuil berwarna keemasan.

1 komentar